Republic F-84 Thunderjet


Republic F-84 Thunderjet
.com/blogger_img_proxy/

F-84 Thunderjet sebetulnya mulai dirancang oleh pabrikan Republic pada tahun 1944 sebagai pengganti P-47 Thunderbolt, namun pesawat ini baru terbang perdana pada tanggal 28 Februari 1946 dan menjadi jet tempur Angkatan Udara AS pertama yang dikembangkan setelah Perang Dunia II berakhir.

Pada saat Perang Korea, F-84 Thunderjet ditugaskan untuk mengawal misi-misi pemboman yang dilakukan oleh B-29 Superfortress. Namun kehadiran MiG-15 (terutama dengan pilot-pilot Uni Soviet yang jauh lebih terlatih apabila dibandingkan dengan pilot-pilot Cina dan Korea Utara) akhirnya memaksa F-84 dialihkan untuk tugas-tugas ground attack dan tugas untuk menghadapi MiG-15 dialihkan kepada jet tempur F-86 Sabre. Sebagai pesawat ground attack ternyata F-84 cukup sukses dan Angkatan Udara AS mengklaim bahwa 60% sasaran darat yang berhasil dihancurkan dalam Perang Korea adalah hasil ari serangan pesawat-pesawat F-84. Salah satu bukti kesuksesan serangan F-84 adalah serangan terhadap bendungan Sui-Ho pada tanggal 23-24 Juni 1952 yang berhasil menghancukan pembangkit listrik milik Korea Utara.

Setelah Perang Korea berakhir, F-84 Thunderjet dialihkan kepada unit-unit National Guard dan digunakan sampai dengan tahun 1957. Selain AS, jet tempur ini juga digunakan oleh beberapa negara lainnya seperti Denmark, Peranci, Jerman, Italia, Iran, Belanda, dan Norwegia.
.com/blogger_img_proxy/

Specifications (F-84G)
Crew : 1
Powerplant : 1 x 24,.kN / 5,560 lb-thrust Allison J35-A-29 turbojet engine
Length : 10.60m
Wingspan : 11.10m
Height : 3.84m
Weight empty : 5,200 kg
Maximum take-off weight : 10,590 kg
Maximum speed : 1,000 km/h
Range : 1,600 km
Service ceiling : 12,350m
Armament : 6 x 12.7mm machine guns and up to 2,020 kg of bombs or rocket
Related Post